Front Page Google for HUT RI ke 67

Merdeka..!! Merdeka!!!

Mesin pencari Google ikut memperingati hari kemerdekaan Indonesia dengan menampilkan gambar kegiatan terkait dengan peringatan kemerdekaan seperti lomba balap karung dan makan kerupuk di halaman mukanya pada Jumat.

Tanggal 17 Agustus tahun 1945, Soekarno didampingi Mohammad Hatta membacakan naskah Proklamasi Kemerdekaan di Jalan Pegangsaan Timur 56, Jakarta Pusat. Selanjutnya tanggal 17 Agustus diperingati sebagai hari kemerdekaan.





Peringatan detik-detik pembacaan Proklamasi Kemerdekaan biasanya dilakukan di Istana Merdeka dengan Presiden RI selaku Inspektur Upacara. Upacara peringatan detik-detik Proklamasi antara lain meliputi penembakan meriam, pengibaran bendera Sang Saka Merah Putih, dan pembacaan naskah Proklamasi.

Sementara warga biasanya memeriahkan peringatan Proklamasi dengan aneka lomba, termasuk diantaranya lomba panjat pinang, makan kerupuk, dan balap karung.
Sumber: AntaraNews

Tidak ada komentar:

Posting Komentar