PESPARANI ke-3 Tahun 2014 di Kabupaten Kepulauan Aru Dobo-Maluku

Aloha Blogger,
Pesta Paduan Gerejani Katolik yang angkrab disebut PESPARANI , Tahun 2014 Menjadi Tahun Kebanggaan Warga Kepulauan Aru Teristimewa Dobo yang Menjadi Tempat Penyelenggaraan PESPARANI Ke-3 dan Menjadi Tuan Rumah. Dengan tema "Dari Maluku untuk Indonesia" sebagai Salah satu Hajatan Akbar Untuk Umat Katolik dan Seluruh Golongan Keyakinan yang ada di Maluku Tercinta. Pencanangan Pesparani ini Bertujuan Untuk diadakan di tingkat Nasional. "dari Aru untuk Indonesia".



Koor Paduan Suara Misa Pembukaan dan Penutupan PESPARANI Ke-3 akan di Pimpin oleh Pak Yoseph Lambyombar selaku Pelatih dan Dirigen Misa tersebut. jumlah Koor Paduan Suara Misa Pembukaan dan Penutupan Pesparani sebanyak 200 Orang yang terdiri dari berbagai golongan keyakinan ( Umat Katolik dan Kristen).
Pelaksanaan Misa Pembukaan dan Penutupan PESPARANI Ke-3 tahun 2014 Di laksanakan di Lapangan Yos Sudarso Dobo.



Waktu pelaksanaan PESPARANI III Tingkat Provinsi Maluku yang dilaksanakan di Kota Dobo Kabupaten Kepulauan Aru Provinsi Maluku pada tanggal 26 s/d 31 Oktober 2014.
Peserta kegiatan PESPARANIke-3 Tingkat Provinsi Maluku Tahun 2014 adalah para Peserta yang berasal dari 9 Kabupaten dan 2 Kota se-Maluku yakni Kabupaten Kepulauan Aru, Maluku Tenggara, Maluku Tengah, Seram Bagian Barat(SBB), Seram Bagian Timur(SBT), Buru, Buru Selatan(Bursel), Maluku Tenggara Barat(MTB), Maluku Barat daya(MBD), Kota Ambon dan Kota Tual dengan peserta dari masing Kabupaten/Kota.
Jumlah Peserta Perwakilan kontingen masing-masing Kota/Kabupaten diperkirakan sekitar 3.619 Orang. Lokasi Lomba adalah Aula Cendrawasih, Gereja Hati Kudus Yesus (jl.Ali moertopo) dan Gedung Sita Kena (jl. Raya Pemda, Kantor Bupati Dobo).
Cabang yang diperlombakan yaitu :Paduan Suara Anak, Paduan Suara Remaja, Paduan Suara Campuran Dewasa, Paduan Suara Sejenis Wanita Dewasa, Paduan Suara Sejenis Pria Dewasa, Paduan Suara Gregorian Remaja, Paduan Suara Gregorian Dewasa, Mazmur Anak, Mazmur Remaja,
Mazmur Dewasa, Baca Kitab Suci Anak, Baca Kitab Suci Remaja, Baca Kitab Suci Dewasa, Bertutur Kitab Suci Anak, Renungan/Khotbah Kitab Suci Remaja, Cerdas Cermat Rohani Anak, Cerdas Cermat Rohani Remaja.



Sumber: Pesparani.com, dll

Tidak ada komentar:

Posting Komentar